Maman Warga Majenang Meninggal di Atas Tower Provider di Cimanggu

tangkapan layar video proses evakuasi korban tersengat listrik di Cimanggu Cilacap
tangkapan layar video proses evakuasi korban tersengat listrik di Cimanggu Cilacap

CILACAP, NEWS FLASH – Warga histeris dan curiga dengan Maman (36) yang sedang mengganti lampu di atas tower Provider di Desa Karangreja Cimanggu, Rabu (29/12/2021).

Lantas warga yang curiga kemudian memberitahukan kepada rekan kerja Korban. Pasalnya setelah memanjat Tower berketinggian 50 meter itu, Maman justru tidak bergerak dan beranjak dari tempat dia memasang Lampu.

Rekan kerja Maman kemudian bergegas menghampiri Maman ke atas, namun setelah sampai di atas, dia terkejut dengan rekan kerjanya yang sudah dalam keadaan meninggal dunia.

Warga pun berteriak histeris, kemudian perangkat Desa setempat menghubungi Pos Damkar Majenang.

Namun dikarenakan Tower tersebut berketinggian 50 Meter, ditambah minimnya peralatan seperti Tali untuk evakuasi korban, sehingga proses evakuasi melibatkan Basarnas dan PJU Disperkimta Cilacap.

Proses Evakuasi ini memakan waktu sekitar 4 jam, dan setelah dievakuasi, Korban kemudian dibawa ke Puskesmas Cimanggu untuk dilakukan Visum.

Berdasarkan hasil Visum, Korban dipastikan meninggal karena tersengat listrik.

Jasad korban kemudian dibawa ke rumah duka ke Pahonjean, Majenang untuk dimakamkan.

Dalam evakuasi ini juga melibatkan TNI, Polri.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait